Selasa, 11 Maret 2014

SOMAY WENAK TENAN



BAHAN MEMBUAT SOMAY
-200 gr udang
-4 bh tahu putih, potong 4 bagian dan buang bagian tengahnya
-4 btr telur rebus, kupas dan belah dua
-4 bh kentang kukus ukuran kecil, belah jadi 2
-4 btr telur , kocok lepas.
-200 gr daging ayam
-250 gr daging ikan tenggiri yang sudah di haluskan
-250 gr tepung kanji
-20 lembar kulit pangsit yang sudah siap pakai
-2 1/2 buah pare


BAHAN BUMBU SOMAY

-1 1/2 sendok teh garam
-1 1/2 sendok teh merica
-1 1/2 sendok teh gula
-6 1/2 siung bawang putih, yang sudah di haluskan
-5 btr bawang merah, yang sudah di haluskan
-2 1/2 sendok makan kecap ikan


BAHAN SAMBAL KACANG

-550 gr kacang tanah goreng
-1 1/2 sendok makan gula pasir
-1 1/2 sendok makan garam
-1 1/2 sendok makan kecap manis
-13 bh cabai merah besar, potonglah menjadi 3 bagian
-11 bh bawang merah, potonglah menjadi 2 bagian
-6  siung bawang putih, potonglah menjadi 2 bagian
-400 ml air
-2000 ml air


BAHAN TAMBAHAN

-2 1/2 buah jeruk limo, potonglah menjadi 2 bagian
-Kecap manis secukupny-a
-Saus Sambal secukupny-a

CARA MEMBUAT SIOMAY

1. Langkah pertama membuat adonan terlebih dahulu ,siapkan sebuah wadah kemudian masukan bahn-bahanya yaitu cincangan udang, cincangan ikan tenggiri yang sudah di cincang dan cincangan ayam, setelah itu  masukan telur, garam, kecap ikan, gula pasir ,  bawang putih, bawang merah, serta tambahkan merica bubuk. Aduk-aduk sampai rata.

2. Setelah langkah pertama diaduk rata tambahkan ( masukkan ) setengah bagian tepung kanji , aduklah sampai adonan kalis.

3. Setelah rata baru masukan setegah atau sisa tepung tadi ke dalam adonan , aduk-aduk sampai merata. lalu sisihkan terlebih dahulu

4. Langkah berikutnya membungkus adonan dengan kulit pangsit caranya , ambil satu lembar kulit pangsit, bulatkan tangan kemudian letakkan kulit pangsit di atasnya.

5. Setelah itu masukan ( berilah ) satu sendok makan adonan ke dalam pangsit  , tekan bagian pinggiran sampai padat , lalu tutup bagian atasnya. Setelah itu tekan lagi bagian atas pangsitnya dengan sendok , lalu sisihkan terlebih dahulu.

6. Memberi adonan tahu , caranya cukup ambil tahu yang sudah dilubangi bagian tengahnya, lalu berilah satu sendok teh adonan isi pada bagian tengah tahunya. Setelah itu tekan-tekan sampai padat dan sisihkan terlebih dahulu.

7. Memberi adonan pare , dengan cara ambil pare, kemudian berilah satu sendok makan adonan pada bagian tengah parenya, setelah itu tekan-tekan sampai padat , lalu sisihkan.

8. Mengukus bahan-bahan yang disisihkan tadi dengan cara didihkan terlebih dahulu air dalam panci kukusannya , jika sudah mendidih baru tatalah siomay-siomay tadi ( bahan yang sudah disisihkan ) seperti siomaynya , tahu , pare telur dan kentang ke dalam panci kukusan , lalu tutup pancinya dan diamkan selama 45 menit.

8. Membuat bumbu halus, caranya cukup mudah yaitu siapkan blender, kemudian masukkanlah kacang tanah yang sudah digoreng, bawang putih , bawang merah, cabai merahnya, air, garam, gula pasir dan kecap. Haluskan dengan blender sampai halus dan sisihkan terlebih dahulu.

9. Memasak bumbu kacang caranaya , siapkan wajan, kemudian masukkanlah bumbu kacang lalu beri dan tuang air, aduk-aduk sampai larut. Setelah itu nyalakan api dan tunggu sampai bumbu kacang setengah menyusut ( jangan lupa sambil di aduk agar tidak hangus / gosong ). Masak kembali dengan api sedang sampai mengental serta berminyak , setelah itu matikan api dan sisihkan bumbunya.

10. Siapkan piring saji lalu sajikan semua bahan dan bumbunya dengan cara potong-potonglah semua bahan yang tadi disisihkan , lalu berilah bumbu kacang , kecap , sambal dan sedikit jeruk limo , tambahkan saus sambal sesuai selera di tengahnya.

11 Siomay dengan resep special ini dapat Kalian sajikan selagi hangat agar khas dan cita rasanya tetap terjaga.

0 komentar:

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates